Memperbaiki HDD Dengan Hiren's Boot



Berikut cara cek & repair Harddisk (HDD) menggunakan Hiren’s Boot. Anda bisa pakai Hiren’s Boot 10.4 sampai 15.2. Anda bisa mengatasi bad sector pada harddisk menggunakan Hard disk Tools yang terdapat di software Hiren’s Boot. Untuk cara lengkap cek & repair Harddisk (HDD) menggunakan Hiren’s Boot silakan baca tips berikut ini.

Perangkat cek & repair Harddisk (HDD) menggunakan Hiren’s Boot Jika anda menggunakan Hiren's CD, maka atur first boot melalui CD anda, dan pilih DOS Boot CD > harddisk tools...
 (pada contoh ini, pakai gambar untuk Hiren' boot 10)



Untuk yang pakai Hiren's Boot 15.2 (pakai flashdisk), atur first boot melalui flashdisk anda dan lokasi harddisk tools...ada di DOS program.


Pada harddisk tools tekan Enter maka akan muncul sub-menu lalu pilih HDD Regenerator 1.71.


Muncul beberapa konfirmasi: Untuk mouse driver pilih Standard – pada driver pilih Auto - lalu untuk keyboard layout pilih US / United States.


Setelah itu pada pilihan konfirmasi yang muncul pilih Yes.


Selanjutnya akan muncul list harddisk, karena hanya satu harddisk maka lanjutkan dengan tekan sembarang tombol untuk ke langkah berikutnya.


Setelah itu akan muncul tampilan untuk memilih langkah berikutnya, karena kita akan merepair pilih opsi 1: Scan and repair.


Akan muncul tampilan pemilihan sector pertama yang akan discan, dan isi dengan 0 (nol) agar semua sector bisa diproses (dari awal hingga akhir).


Tekan Enter maka proses scan and repair akan berjalan.


Pada layer anda bisa melihat informasi waktu yang diperlukan dan proses yang telah berjalan, jumlah bad sector yang ditemukan, dan jumlah sector rusak yang di recovery.

Setelah proses selesai, anda bisa melihat data hasil akhir dari proses scan and repair tadi. Dari data yang ada anda juga bisa melihat lebih rinci (masukkan angka di Enter choice) untuk melihat sector yang telah discan, daftar bad sector  daftar dan recovered sector.


Setelah proses sudah selesai, silakan restart computer anda, dan selanjutnya anda bisa lakukan langkah lanjutan pada Harddisk anda, misal anda bisa mulai membuat partisi baru, membuang lokasi bad sector dan lainnya.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »

1 komentar:

komentar
Anonymous
March 12, 2022 at 9:52 PM delete

Memperbaiki Hdd Dengan Hiren'S Boot - Jaringanlain.Blogspot.Com >>>>> Download Now

>>>>> Download Full

Memperbaiki Hdd Dengan Hiren'S Boot - Jaringanlain.Blogspot.Com >>>>> Download LINK

>>>>> Download Now

Memperbaiki Hdd Dengan Hiren'S Boot - Jaringanlain.Blogspot.Com >>>>> Download Full

>>>>> Download LINK

Reply
avatar